BLOG UNIT PELAYANAN KESEHATAN PMI KOTA JAKARTA SELATAN

Kamis, 20 Januari 2011

Kapan harus menunda menyumbangkan darah ?

1.   Sedang sakit demam atau influenza tunggu 1 minggu setelah sembuh
2.   Setelah cabut gigi, tunggu lima hari setelah sembuh
3.   Setelah operasi kecil, tunggu 6 bulan
4.   Setelah operasi besar, tunggu 12 bulan
5.   Setelah transfusi, tunggu 1 bulan
6.   Setelah tattoo, tindik, tusuk jarum, dan transplantasi, tunggu 1 tahun
7.   Bila kontak erat dengan penderita hepatitis, tunggu 12 bulan
8.   Sedang hamil, tunggu 6 bulan setelah melahirkan
9.   Sedang menyusui, tunggu 3 bulan setelah berhenti menyusui
10.Setelah sakit malaria, tunggu 3 tahun setelah bebas dari gejala malaria
11.Setelah berkunjung pulang dari daerah endemis malaria, tunggu 12 bulan
12.Bila tinggal di daerah endemis malaria selama 5 tahun berturut – turut, tunggu 3 tahun setelah keluar dari daerah tersebut
13.Bila sakit tipus, tunggu 6 bulan setelah sembuh


Tidak ada komentar:

Posting Komentar